Bimtek PSKN

Pelatihan Manajemen Mutu Pendidikan Berbasis ISO 21001:2018, Kemenkes Poltekkes Kupang

Pelatihan Manajemen Mutu Pendidikan Berbasis ISO 21001:2018, Kemenkes Poltekkes Kupang

Seiring dengan tuntutan mutu pendidikan yang semakin tinggi dan kebutuhan akan sistem manajemen yang dapat memastikan peningkatan berkelanjutan, lembaga pendidikan dituntut untuk memiliki sistem manajemen mutu yang sesuai dengan standar internasional. Salah satu standar yang relevan dan khusus dirancang untuk lembaga pendidikan adalah ISO 21001:2018.

ISO 21001:2018 merupakan sistem manajemen mutu yang ditujukan bagi organisasi pendidikan dengan tujuan utama untuk meningkatkan proses dan hasil pembelajaran, serta kepuasan peserta didik dan pemangku kepentingan lainnya. Oleh karena itu, perlu diadakan pelatihan yang komprehensif mengenai penerapan dan pemahaman ISO 21001:2018 dalam konteks lembaga pendidikan.

Tujuan:

  1. Memberikan pemahaman mendalam tentang standar ISO 21001:2018.
  2. Meningkatkan kompetensi tenaga pendidik dan manajemen dalam menerapkan sistem manajemen mutu pendidikan.
  3. Menyusun langkah-langkah implementasi ISO 21001:2018 di lingkungan institusi pendidikan.
  4. Meningkatkan kualitas layanan pendidikan melalui pendekatan sistematis dan berkelanjutan

Manfaat:

  • Peserta memahami prinsip dan struktur ISO 21001:2018.
  • Terbentuknya tim penggerak implementasi ISO 21001 di lembaga.
  • Tersusunnya rencana awal implementasi sistem manajemen mutu pendidikan.
  • Meningkatnya kesadaran dan komitmen terhadap peningkatan mutu pendidikan secara berkelanjutan

Guna Memberikan pemahaman mendalam tentang standar ISO 21001:2018 dan Meningkatkan kompetensi tenaga pendidik dan manajemen dalam menerapkan sistem manajemen mutu pendidikan. Kemenkes Poltekkes Kupang mengikuti kegiatan Pelatihan Manajemen Mutu Pendidikan Berbasis ISO 21001:2018 yang diselenggarakan oleh PT. Pusat Studi dan Konsultasi Nasional di YELLO Hotel Harmoni, Jakarta Jl. Hayam Wuruk No.6, RT.6/RW.2, Kb. Klp., Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10120 pada tanggal 14 s.d 15 Agustus 2025.

Materi

adapun materi yang disampaikan pada kegiatan ini antara lain:

  • Pengantar Manajemen Mutu Pendidikan dan ISO 21001:2018
  • Prinsip-prinsip ISO 21001:2018
  • Struktur dan persyaratan standar ISO 21001
  • Penyusunan dokumen sistem manajemen mutu berbasis ISO 21001
  • Implementasi dan evaluasi sistem mutu Pendidikan
  • Audit internal dan tindakan perbaikan
  • Studi kasus dan simulasi implementasi di lembaga Pendidikan

Untuk informasi lebih lanjut tentang “Pelatihan Manajemen Mutu Pendidikan Berbasis ISO 21001:2018, Kemenkes Poltekkes Kupang” Dapat menghubungi :

Jl. Tanah Abang II No.74A, RT.1/RW.5, Petojo Sel, Jakarta Pusat

Sumber Link: Pelatihan Manajemen Mutu Pendidikan Berbasis ISO 21001:2018, Kemenkes Poltekkes Kupang

author-avatar

Tentang Pusat Diklat Pemerintahan

LINKEU PEMDA merupakan lembaga penyelenggara kegiatan pendidikan, pelatihan, bimbingan teknis, in-house training dan outbound training untuk instansi pemerintahan daerah maupun instansi lainnya seperti BUMN, BUMD, maupun rumah sakit serta perseroan terbatas yang berada di lingkungan pemerintah daerah, baik provinsi, kota, maupun kabupaten.